CHANGE MANAGEMENT – Kiat Sukses Menghadapi Perubahan Dalam Organisasi Perusahaan

CHANGE MANAGEMENT

Kiat Sukses Menghadapi Perubahan Dalam Organisasi Perusahaan

Hotel / Office Building Jakarta | Tanggal 25-26 Agustus 2009 | Rp. 2.000.000,-

 

Kata “perubahan” bagi sebagian orang merupakan sebuah kata yang menimbulkan kekhawatiran dan perasaan takut. Bagi mereka yang lain, kata itu adalah sebuah pertanda tantangan dan waktu-waktu yang menggairahkan. Sementara bagi sebagian lagi kata itu merupakan sebuah peringatan untuk memulai sebuah perjuangan demi kelangsungan hidup. Perubahan seharusnya tidak dianggap sebagai sebuah malapetaka karena manusia mempunyai kemampuan dalam beradaptasi dan memberikan kontribusi mereka pada perubahan.

Ketika organisasi-organisasi berlomba untuk menjadi lebih efektif dengan meningkatkan pendayagunaan sumber-sumber mereka, SDM mendapatkan perhatian khusus dalam hal ketrampilan dan pengalamannya. Organisasi yang telah terbiasa dengan perubahan akan melihat perubahan itu sebagai sebuah evolusi daripada revolusi. Ketakutan dan kekhawatiran mungkin tidak akan begitu dirasakan. Organisasi ini telah belajar bagaimana cara menangani perubahan. Kemampuan ini tidak muncul secara kebetulan. Hal ini harus dibantu oleh manajemen perubahan yang efektif. Tanggung jawab atas manajemen perubahan tidak langsung dipikirkan sebagai milik suatu departemen atau fungsi tertentu tetapi dapat dianggap sebagai peran dalam pelatihan dan pengembangan.

Metodologi dan teknik investigasi serta analisis yang digunakan oleh para pelatih adalah sangat relevan untuk pelaksanaan studi dalam konteks organisasi yang lebih luas dan dengan pengembangan organisasi itu secara keseluruhan.

Perubahan apapun dalam pengoperasian organisasi mungkin juga akan melibatkan perubahan dalam tugas dan cara melakukan tugas tersebut. Hal ini menjadikan program pelatihan dan pengembangan sebagai bagian integral dari proses itu dan memberikan pada para pelatih peran yang lebih beragam untuk dimainkan.


A. Tujuan dan Manfaat Pelatihan

1. Memperlihatikan pandangan mengenai hubungan antara mengelola perubahan dengan praktek pelatihan dan pengembangan.

2. Memberikan metode dan arahan untuk menghadapi perubahan dalam organisasi

3. Meningkatkan ketrampilan dan pengetahuan para pelatih di organisasi


B. Materi

  1. Sifat Dasar Perubahan
  2. Perubahan Organisasi yang Terencana
  3. Pengembangan Organisasi
  4. Tiga Metodologi OD yang Utama
  5. Teori Kelompok dan Tim
  6. Memfasilitasi Kelompok-kelompok Belajar
  7. Pengembangan Tim
  8. Teori Belajar dan Perubahan Sikap
  9. Pendekatan-pendekatan untuk Perubahan dan Pengembangan Individu.
  10. Peran dan Kontribusi Pelatihan dan Pengembangan


C. Durasi

Lama Pelatihan adalah 14-16 jam/ 2 hari


D. Waktu dan Lokasi

Tanggal 25-26 Agustus 2009 di Hotel / Office Building di Jakarta

 

E. Investasi

  • Rp. 2.000.000,-/ peserta (sudah termasuk modul dan sertifikat)
  • Bonus Flashdisk 2GB berisi materi training

 

F. Metode Pelatihan

  1. Pemaparan materi menggunakan modul yang disesuaikan dengan output/ tujuan pelatihan ini.
  2. Penyampaian materi diberikan dengan metode pengalaman, sehingga dapat sesuai dengan kondisi lingkungan kerja di perusahaan Anda.
  3. Pemaparan materi menggunakan media Visual, Auditory, dan Kinestethic peserta.
  4. Penyampaian materi selalu dibawakan dengan pendekatan Spiritual dan Emotional.
  5. Penyampaian materi untuk menciptakan persepsi baru yang dapat merubah mindset dan pemahaman peserta pelatihan.

GAME, PERSONAL ASSESSMENT and PRESENTATION

 

G. Peserta

Mereka yang secara sadar ingin menjadi atau meningkatkan profesionalisme dalam bekerja, seperti Supervisor, manajer, kabag atau pimpinan tim/ unit kerja.


H. Fasilitator

Dr.H.Moch. Aris Munandar, MPA

Pendidikan S-1 Beliau ditempuh di Unibversitas Pattimura bergelar Sarjana Ilmu Politik kemudian diteruskan dengan  S-2 Di University of London dengan gelar Master of Public Administration. Saat ini Beliau merupakan Doktor lulusan dari PPs UNJ. Beliau pernah mengikuti berbagai training di luar negeri antara lain : Pers Management Course (USA,1980), Militer Pers Off Course (USA,1987), English Training Course (USA,1987) dan berbagai studi banding di Australia, Malaysia dan Singapura. Jabatan terakhir  sebagai Kasetum Mabes TNI. Saat ini beliau menjabat sebagai Kabid I/Aklit BP Pendidikan YKPP.  Pengalaman Mengajar Beliau antara lain di STIE Jayakarta Jakarta, STMIK Jayakarta Jakart, Universitas Udayana Bali, Pusdik-pusdik di lingkungan TNI, Program Pascasarjana UPN “Veteran” Jakarta, Pusbang SDM Artha Graha Internasional, LP3I Jakarta, Universitas Marwadewa Bali, STIA Denpasar Bali dengan materi dibidang Manajemen SDM, Administrasi, Organisasi, Leadership/Kepemimpinan, Etika, Manajemen Waktu, Komunikasi, Sekretaris, Problem Solving & Decision Making, dan  Character Building.

 

I. Susunan Acara

Hari Pertama

08.30 – 09.00 Pendaftaran dan registrasi peserta

09.00 – 10.30 Materi/ Sesi I

Sifat Dasar Perubahan

Perubahan Organisasi yang Terencana

Pengembangan Organisasi

10.30 – 10.45 Rehat

10.45 – 12.00 Materi/ Sesi II

Tiga Metodologi OD yang Utama

Teori Kelompok dan Tim

12.00 – 13.00 Rehat – makan siang

13.00 – 15.00 Personla assesment dan presentasi kelompok

15.00 – 15.15 Rehat

15.15 – 16.00 Evaluasi presentasi kelompok.

16.00 Penutupan acara hari pertama

Hari Kedua

08.30 – 09.00 Registrasi ulang peserta

09.00 – 10.30 Materi/ Sesi III

Memfasilitasi Kelompok-kelompok Belajar

Pengembangan Tim

Teori Belajar dan Perubahan Sikap

10.30 – 10.45 Rehat

10.45 – 12.00 Materi/ Sesi IV

Pendekatan-pendekatan untuk Perubahan dan Pengembangan Individu.

Peran dan Kontribusi Pelatihan dan Pengembangan

12.00 – 13.00 Rehat – makan siang

13.00 – 15.00 Personal assesment dan presentasi kelompok

15.00 – 15.15 Rehat

15.15 – 16.00 Evaluasi presentasi kelompok

16.00 Penutupan acara akhir.

Formulir Permintaaan Informasi Lanjutan / Pra-Pendaftaran Public Training
  1. INFORMATION OPTIONS
  2. (required)
  3. (required)
  4. PERSONAL DATA
  5. (required)
  6. (required)
  7. (required)
  8. (valid email required)
  9. (required)
  10. (required)
  11. PRE REGISTRATION DATA (Tidak Mengikat)
  12. (required)
  13. MESSAGE FOR TRAINING PROVIDER
  14. Captcha
 

cforms contact form by delicious:days