(Ketentuan, Praktek Penghitungan dan Pengisian SPT Tahunan & Tax Planning)
Hotel Bumikarsa, Jakarta | Kamis, 1 Maret 2012 | Pukul 09.00 s.d 16.00 WIB | Rp 1.500.000,-
LATAR BELAKANG
Tax planning PPh Badan merupakan salah satu cara untuk mengoptimalkan penggunaan sumber daya ekonomi serta meminimalkan potensi risiko perpajakan dalam perusahaan, dengan Tax Planning PPh Badan perusahaan dapat mengurangi risiko kesalahan perhitungan, pengisian dan pelaporan SPT Tahunan PPh Badan.
Hal yang penting diperhatikan dalam pengelolaan Pajak Penghasilan Badan akan di kupas tuntas dalam training sehari bersama kami dari mulai Tata Cara Pengisian dan Pembetulan Formulir SPT Tahunan Badan sampai Tax Planning PPh Badan.
TUJUAN
Memberikan pemahaman dan membekali peserta tentang peraturan, perhitungan, pengisian dan pelaporan SPT Tahunan serta penerapan tax planning PPh Badan.
SASARAN PESERTA
Tax Managers, Tax Specialists, Finance Managers, Finance Directors ,Financial Controller, Accountants, Financial Accounting Managers, Head of Accounting and Administration, Officer & Staff Finance and Accounting.
OUTLINE MATERI
- Subyek Pajak Badan
- Penghasilan Wajib Pajak Badan
- Pengurangan Yang Diperbolehkan
- Penyusutan & Amortisasi Fiskal
- Hubungan Istimewa Dan Penentuan Harga Perolehan
- Penghasilan Kena Pajak
- Ringkasan dan Contoh Formulir SPT PPh Badan
- Praktek Penghitungan dan Pengisian SPT PPh Badan
- Tax Planning Pajak Penghasilan Badan
INSTRUKTUR:
PRIANTO BUDI S.
Konsultan pajak pemegang sertifikat Brevet C ini merupakan mahasiswa program MM UGM dan akuntan lulusan STAN Jakarta yang memiliki pemahaman sangat baik terhadap ketentuan perpajakan yang berlaku sehingga sering mendapat julukan “peraturan berjalan”. Penguasaan perpajakan yang dimilki membuatnya mampu menangani klien-klien dengan permasalahan bervariasi, baik perusahaan nasional maupun multinasional.
Posisinya sbagai praktisi konsultan dan akuntan yang mampu menggabungkan pengetahuan teoritis dengan pengalaman empiris sering menjadikannya sebagai pembicara aktif di berbagai seminar, lokakarya dan pelatihan perpajakan, baik dalam bahasa Indonesia maupun bahasa Inggris.
Bahkan hampir setiap minggunya, pembicara yang suka berhumor dalam penyampainnya ini sering berbagi ilmu dari satu hotel ke hotel lainnya sebagai nara sumber. Pengalaman terkait lainnya adalah sebagai pengajar tetap di Ikatan Akuntan Indonesia (IAI) dan pengajar perpajakan di lembaga- lembaga kursus di Jakarta, Baik Brevet A, Brevet B maupun Brevet C dengan materi seluruh jenis perpajakan, maupun Training for Trainer di beberapa kota besar di Indonesia.
BIAYA INVESTASI:
- Rp 1.500.000,-
- Biaya investasi tersebut berlaku untuk 1 peserta sudah termasuk 2x coffe break, 1x lunch, makalah, serta sertifikat.