Membangun Kapasitas Pribadi Profesional
Menteng, Jakarta | 09 – 10 September 2014 | Rp 3.750.000,- / peserta
Latar belakang
Setiap perusahaan pernah memiliki masalah dengan karyawan yang hasil kerjanya rendah, lama dalam mengerjakan tugasnya, sering absen dengan berbagai alasan, menghindar dari pekerjaan, tidak berinisiatif, menyalahkan orang lain, melempar pekerjaan pada rekannya serta tidak bertanggungjawab. Karyawan yang tidak profesional seperti ini memiliki pengetahuan dan keahlian yang rendah serta karakter yang lemah.
Untuk memberikan nilai tambah optimal bagi perusahaan dibutuhkan karyawan dengan kapasitas pribadi unggul yang dibangun atas karakter dan kompetensi. Seorang profesional dapat meningkatkan kapasitas pribadinya untuk menjadi unggul dalam pekerjaan dan karirnya dengan mengikuti pelatihan Membangun Kapasitas Pribadi Profesional. Kapasitas pribadi yang unggul membuat seorang profesional memiliki karakter yang terbentuk dari penyadaran terhadap nilai-nilai dan prinsip-prinsip profesionalisme, mampu mengatasi stress akibat tekanan pekerjaan, mengelola emosi, memiliki keterampilan belajar secara cepat, memiliki kepercayaan diri dan motivasi kerja serta mampu memecahkan permasalahan dan mengambil keputusan secara efektif di tempat kerja.
Tujuan
Memberikan pembekalan pembentukan karakter profesional serta keterampilan pribadi untuk mengelola emosi, keterampilan belajar secara cepat, membangun motivasi dan kepercayaan diri serta mampu memecahkan masalah dan mengambil keputusan secara efektif.
Pokok Bahasan Pribadi Profesional
- Nilai-nilai professional
- Prinsip-prinsip softskill
- Manajemen Stress
- Keterampilan Belajar
- Motivasi dan Kepercayaan Diri
- Pemecahan Masalah dan Pengambilan Keputusan
Sasaran
- Membangun karakter dengan berpegang teguh pada nilai-nilai profesional.
- Menyadari prinsip-prinsip softkill guna berinteraksi dengan orang lain.
- Mengatasi stress, mengelola kemarahan, mengatasi kekhawatiran dan menangani kesedihan akibat tekanan pekerjaan dan kehidupan pribadi.
- Membangun minat belajar secara aktif, meningkatkan kecepatan membaca dan melatih daya ingat.
- Meningkatkan motivasi, membangun kepercayaan diri dan penampilan
- Mencari akar permasalahan, merumuskan solusi dan memahami berbagai gaya pengambilan keputusan
Target Peserta
Seluruh karyawan, profesional mandiri dan wirausaha yang ingin menjadi profesional yang tangguh.
Tanggal pelaksanaan 2014
- 01 – 02 Apr 2014
- 03 – 04 Jun 2014
- 09 -10 Sep 2014
Investasi
Rp 3.750.000,- / peserta
- Early Bird : Discount 10%, jika pembayaran 15 hari sebelum pelaksanaan pelatihan
- Quantity Discount : Peserta ke-6 gratis 1 program yang sama dan atau gratis 1 peserta jika mengirimkan sejumlah 10 peserta untuk seluruh program pelatihan