Remuneration/Compensation Management (Best Practice) Batch III
Hotel Menara Peninsula, Jakarta | Rabu – Kamis, 6-7 Agustus 2008 | Rp. 3.750.000,-/orang
Deskripsi Singkat
Para pelaku bisnis dan manajemen merasakan bahwa semakin lama biaya remunerasi pekerja yang pada saat ini sudah mencapai angka antara 20 sampai 40 persen dari total biaya operasional dan tidak pernah ditemukan menurun tetapi kenaikannya cenderung lebih besar daripada kenaikan atau pertumbuhan laba bersih perusahaan. Sebaliknya, pemerintah dalam hal ini Kementrian Tenaga Kerja dan Transmigrasi mencoba untuk semakin dalam memasuki praktek pengelolaan sumberdaya manusia dalam perusahaan dengan menentukan berbagai sistem dan metoda antara lain dalam pengelolaan upah, gaji dan remunerasi umumnya melalui Kepmenakertrans No.49 tahun 2004.
Sehubungan dengan itu maka pimpinan perusahaan harus segera memiliki pengetahuan yang cukup mendalam tentang isi Kepmenakertrans tersebut dan implikasinya bagi kebijakan dan sistem yang sekarang sudah digunakan. Prinsip remunerasi utama yaitu Internal Equitable dan External Competitive akan lebih mudah dipahami melalui workshop ini sehingga akan meningkatkan kompetensi peserta bukan hanya dari sisi knowledge, tapi juga skill.
Sasaran Workshop
- Memiliki pemahaman yang cukup mendalam tentang segala aspek dari manajemen penggajian dan imbalan karyawan perusahaan.
- Memiliki pemahaman yang cukup mendalam tentang segala aspek dari Kepmenakertrans No.49/Men/2004, apa tujuannya, isinya dan cara implementasinya.
- Mampu merancang strategi, kebijakan dan sistem remunerasi yang tepat untuk perusahaan/organisasinya termasuk struktur dan skala upah/gaji yang sejalan dengan Kepmenakertrans No.49/Men/2004 tersebut.
- Menyiapkan diri untuk mampu menguasai teknik-teknik yang lebih canggih yang digunakan dalam bidang penggajian dan imbalan yang tetap sejalan dengan Kepmenakertrans No.49/Men/2004 tersebut.
Jadwal Pelatihan Dan Rencana Pelajaran
Hari 1
08.00 – 08.30 : Pendaftaran Ulang
08.30 – 10.00 : Prinsip-prinsip Manajemen Imbalan/ Pengupahan
10.00 – 10.15 : Rehat Kopi
10.15 – 12.00 : Job Grades; Arti, Manfaat dan Cara Membuatnya
12.00 – 13.00 : ISHOMASI (Istirahat, Sholat, Makan Siang)
13.00 – 14.30 : Analisis Jabatan; Arti, Manfaat dan Tekniknya
14.30 – 14.45 : ISHOKOPI
14.45 – 17.00 : Evaluasi Jabatan (Pembahasan dan Latihan)
Hari 2
08.30 – 10.00 : Teknik Melakukan Survey Imbalan
10.00 – 10.15 : Rehat Kopi
10.15 – 12.15 :
– Membuat Struktur Patokan Upah (Wage Ranges)
– Mengacu Ke Kepmenakertrans No.49/2004
12.15 – 13.15 : ISHOMASI
13.15 – 15.00 :
– Membuat Struktur Patokan Upah (Wage Ranges)
– Mengacu Ke Kepmenakertrans No.49/2004
15.00 – 15.15 : ISHOKOPI
15.15 – 17.00 : Struktur Upah Fleksible dan Variabel
Dr. Achmad S Ruky, MBA
Praktisi manajemen sumber daya senior yang berpengalaman sejak 1975 dan pada 13 tahun terakhir dari karirnya menduduki jabatan Direktur SDM di tiga perusahaan besar, yaitu Indofood, Semen Cibinong, dan Mercedes Benz Indonesia. Beliau sangat menguasai dan terlatih dalam penggunaan metoda-metoda evaluasi jabatan serta pembuatan STRUKTUR & SKALA UPAH dari yang sederhana sampai yang tercanggih seperti sistem Hay, Mercer dll. Pada tahun 1990 sampai 1999 beliau dipercaya oleh Pemerintah melalui Menteri Tenaga Kerja RI untuk mengepalai Dewan Penelitian Pengupahan Nasional (DPPN). Beliau adalah lulusan Master of Business Administration (MBA) dari Melbourne University, Australia pada bulan April 1972 dan Doctor Of Management Science (DMS) dari Technological University of The Philippine (TUP) Manila, Filipina pada bulan April 1999. Saat ini beliau selain aktif sebagai konsultan juga aktif sebagai Kordinator Program Pasca Sarjana (S2) Magister Psikologi SDM pada Fakultas Psikologi UI, dosen program MM dan DMB di UNPAD Bandung serta dosen program MM di UNAIR Surabaya.
Investasi
Rp. 3.750.000,-/orang atau Rp. 3.600.000,-/orang(jika mengirimkan lebih dari 1 orang dari perusahaan yang sama)
Bonus:
- CD Regulasi Ketenagakerjaan & Simulasi PHK (Excel Application)
- Buku Manajemen Penggajian/Pengupahan Untuk Karyawan Perusahaan
- Contoh Simulasi sistem penggajian versi CHR